Farmasi Puskesmas Dinoyo bertanggung jawab untuk memberikan pelayanan dan menyediakan obat bagi pasien yang berobat di Puskesmas. Pelayanan obat di Puskesmas Dinoyo diselenggarakan dan dikelola oleh Apoteker yang berpengalaman, dengan fungsi pengawasan pelayanan kefarmasian, baik pengawasan distribusi maupun administrasi.

Ruangan Farmasi Puskesmas Dinoyo (Dokumentasi Puskesmas Dinoyo)

Salah satu layanan unggulan farmasi di Puskesmas Dinoyo adalah melayani pengambilan ARV bagi penderita HIV/AIDS baik dari dalam maupun luar Kota Malang.

Farmasi di Puskesmas Dinoyo dilengkapi dengan sarana ruangan, pelayanan resep, ruang tunggu dan fasilitas penyimpanan obat/alat kesehatan untuk menjamin mutu obat agar tetap dalam kondisi baik dan dapat diamankan sesuai dengan tata cara yang baik dengan mengacu pada peraturan yang berlaku.